Belajar Memaafkan
Kata "Maaf", sesuatu yang sederhana, tetapi ternyata sulit untuk di aplikasikan . Dan memang itulah kenyataannya, kadang manusia gengsi untuk sekedar mengucap "maaf" (baca:minta maaf) ketika melakukan kesalahan dan sulit untuk memaafkan orang yang telah melakukan kesalahan. Padahal Allah yang memiliki keagungan mau memaafkan hambanya yang meminta ampun dan tobat, tapi kenapa kita sebagai manusia yang dhoif terkadang angkuh untuk meminta maaf dan memafkan.
Padahal betapa berharganya sebuah kata 'Maaf', mampu meredam amarah dan dendam yang tersembunyi di hati, menyambung kembali silaturahmi yang terputus, dan obat dari segala rasa sakit. Semoga kita bisa menjadi manusia yang lapang, yang berani meminta maaf dan memaafkan........
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda